Selasa, 19 Agustus 2014

10 Festival Dugem Paling Besar Di Dunia

10 Festival Dugem Paling Besar Di Dunia - Indonesia beberapa hari ini dihebohkan dengan adanya festival EDM ( Electronic Dance Music ) terbesar yang pernah diadakan di pulau Bali, yaitu Dreamfields Festival yang berasal dari Belanda. Festival dugem yang dihadiri lebih dari 12 ribu pengunjung ini diketahui diselenggarakan selama beberapa hari dengan mengambil venue di GWK, Uluwatu, Bali. Selain Dreamfields Festival, ternyata masih ada beberapa Festival EDM lain di dunia yang sukses menyedot puluhan hingga ratusan ribu penonton.

Berikut adalah 10 Festival Dugem Paling Besar Di Dunia :


1. TomorrowLand

Tempat Dugem Paling Besar


TomorrowLand merupakan salah satu festival dance music paling akbar di dunia. Dengan berganti-ganti tempat penyelenggaraan tiap tahunnya, festival ini sukses menyedot ratusan ribu penonton. Tomorrowland yang diadakan di akhir bulan Juli setiap tahunnya memang selalu menampilkan panggung yang spektakuler dan juga deretan DJ kelas atas dunia sebagai pengisi acaranya. Di tahun 2013 kemarin, Tomorrowland yang diselenggarakan di negara Belgia pada 26-28 Juli 2013 dilaporkan sukses mendatangkan DJ kelas atas seperti Alesso, David Guetta, Hardwell dan dihadiri sekitar 180 ribu penonton.


2. Ultra Music Festival

Tempat Dugem Paling Besar

Setelah TomorrowLand, ada Ultra Music Festival (UMF) yang menjadi salah satu festival EDM yang menjadi panggung rutin bagi DJ kelas wahid seperti Tiesto, DeadMau5, ataupun Zedd. Festival yang diadakan tiap tahunnya di Kota Miami, Florida, Amerika Serikat ini memang selalu menghadirkan tata panggung megah dan tata cahaya yang spektakuler. Diselenggarakan sejak tahun 1999, di tahun 2014 ini UMF sukses digelar selama tiga hari dari 28-30 Maret. Selain di Amerika Serikat, UMF juga sudah digelar di beberapa negara lain seperti Spanyol, Argentina, Brasil, Korea Selatan, hingga Afrika Selatan.


3.Electric Zoo

Tempat Dugem Paling Besar

Satu lagi acara EDM besar yang diadakan di Amerika Serikat yaitu Festival Electric Zoo yang diselenggarakan setiap hari buruh. Festival ajeb-ajeb ini tepatnya diselenggarakan di kota New York ini juga selalu didatangi puluhan ribu partygoers tiap tahunnya. Memang di tiap penyelenggaraannya, Electric Zoo selalu menghadirkan DJ top. Beberapa DJ kelas atas yang pernah mengisi acara ini adalah Hardwell, Tiesto, dan Armin van Buuren.


4. CreamFields

Tempat Dugem Paling Besar

CreamFields juga menjadi salah satu festival yang ditunggu-tunggu oleh penikmat EDM dari seluruh dunia. Festival ini sendiri sudah diselenggarakan di banyak negara seperti Australia, Argentina, Portugal, Turki, dan beberapa negara lainnya. CreamFields yang diselenggarakan di bulan Agustus tiap tahunnya ini memang selalu menghadirkan semua genre musik elektro dari trance, dubstep, techno, hingga house.


5. Electric Daisy Festival

Tempat Dugem Paling Besar

Electric Daisy Festival menjadi salah satu even musik terbesar tahun lalu dengan sukses menyedot hingga lebih dari 200 ribu penonton. Electric Daisy Festival 2013 yang diselenggarakan di Las Vegas sendiri sukses menghentak para penggemar rave party selama tiga hari. Insomniac Events, selaku penyelenggara festival ini sendiri rutin menggelar Electric Daisy Festival tiap tahunnya dengan mengambil tempat di Amerika Serikat ataupun Puerto Rico.


6. Nocturnal Wonderland

Tempat Dugem Paling Besar

Nocturnal Wonderland juga menjadi festival EDM yang diselenggarakan tiap tahunnya dari 1998 dengan mengambil venue yang selalu berpindah negara. Nocturnal Wonderland yang diadakan setiap akhir bulan September ini hadir dengan format beberapa panggung yang mengusung tema berbeda serta mengundang puluhan DJ top sebagai pengisi acaranya.


7. Global Gathering

Tempat Dugem Paling Besar

Di daratan Eropa ada Festival Global Gathering yang menjadi acara besar bagi penggemar musik EDM di benua biru. Diselenggarakan di bulan Juli tiap tahunnya, Global Gathering selalu berpindah-pindah tempat dari Rusia, Polandia, Belarus, serta Ukraina. Salah satu festival EDM terbesar di Eropa ini juga tak pernah luput mengundang DJ nomor wahid sebagai line-up pengisi acaranya.


8. Future Music Festival

Tempat Dugem Paling Besar

Australia juga tak mau ketinggalan menyelenggarakan festival EDM yang kini mulai booming di seluruh dunia. Adalah Future Music Festival yang rutin diselenggarakan tiap tahunnya dengan berganti-ganti venue dari Melbourne, Sydney, Adelaide, Perth, hingga Brisbane. Bahkan dari tahun 2012, lalu Future Music Festival juga mulai merambah Asia Tenggara dengan hadir di Kuala Lumpur, Malaysia.


9. StereoSonic

Tempat Dugem Paling Besar

Selain Future Music Festival, ada StereoSonic yang juga menjadi festival EDM yang ngehits di Australia. StereoSonic yang diselenggarakan di awal Desember tiap tahunnya ini bahkan menjadi salah satu festival EDM favorit para DJ ternama dunia karena jumlah penonton yang fantastis tiap tahunnya. Stereo Sonic ini juga diselenggarakan dengan venue yang selalu berganti-ganti tempat tiap tahun. Festival ini tercatat sudah pernah diselenggarakan di Melbourne, Sydney, Perth, Adelaide, dan Brisbane.


10. Djakarta Warehouse Project

Tempat Dugem Paling Besar

Di Indonesia sendiri, selain Dreamfields yang baru diselenggarakan di Bali, masih ada satu lagi acara rave party yang sukses menyedot puluhan ribu partygoers tiap tahunnya yaitu Djakarta Warehouse Project (DWP) yang diselenggarakan oleh Ismaya. Djakarta Warehouse Project ini hadir tiap tahunnya di bulan Desember dengan mengundang bintang besar di dunia EDM baik di Tanah Air maupun di kancah internasional sebagai line-up. Di tahun 2013 kemarin, DWP sukses mengundang beberapa DJ Top seperti Alesso, Zedd, dan David Guetta.



Sumber : merdeka.com

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More